Tehnik Sablon - Belajar Sablon - Alat Sablon - Cara Menyablon - Obat Sablon

Arumi. Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 17 September 2014

Meja Sablon untuk Menunjang Bekerja Sablon

Tidak ada komentar :
Meja Sablon untuk Menunjang Bekerja Sablon -

 Hay Hay Semua - balik lagi , mungkin apa aja ya meja sablon dan apa fungsi nya , ddan bagi beberapa yang akan memulai bisnis ini mencari cari berapa sih lebar dan panjang meja sablon , yap skarang kita akan bahas yuk cekidot gaiiis , siapa tahu membantu kalian untuk berispirasi memulai mencari bahan - bahan nya untuk memulai membuat meja atau membeli beberapa perangkat nya 




MEJA SABLON


1. Meja Sederhana
Meja kecil berbentuk persegi, dengan alas dari kaca atau tripleks. Sangat praktis untuk proses produksi yang sedikit dan tidak memerlukan ketelitian desain. Sebaiknya alas meja tebuat dari kaca bening yang tebalnya minimal 5 mm, karena selain halus dan stabil, sifat tembus cahaya dari kaca dapat membantu pembuatan mal sablonan untuk desain yang lebih dari satu warna.

2. Meja Panjang
Meja panjang dengan ukuran lebih dari dua meter ini biasa digunakan untuk pembuatan spanduk atau penyablonan kaos dalam jumlah yang banyak. Untuk spanduk bentuk meja sangat sederhana, asal permukaannya datar. Sedangkan untuk kaos diperlukan system rel dan stopper sehingga hasil sablonannya standard an memiliki ketelitian dan ketepatan sablonan. Sistem rel ini membantu screen berpindah tempat dari kaos yang satu ke kaos yang lainnya, tentunya diperlukan stopper untuk menentukan posisi sablon.

3. Rotary Screen
Rotary screen adalah meja sablon yang dapat memindahkan screen dengan cara berputar. Meja ini mempunyai dua bagian penting yaitu penampang sablon dan penjepit screen. Penampang sablon biasanya dapat berputar. Dalam meja rotary screen terdapat beberapa penampang ada yang empat, enam, delapan bahkan dua belas. Semakin banyak penampang yang digunakan semakin besar pula putaran dan jarak poros ke penampang.

Bagian kedua adalah penjepit screen. Bagian ini dapat tidak dapat berputar, posisinya tetap, biasanya terdapat lebih dari empat penjepit. Biasanya meja ini digunakan untuk penyablonan kaos dalam jumlah besar dengan desain yang terdiri dari lebih dari satu warna.

Meja ini mampu menghasilkan sablonan dengan tingkat ketelitian tinggi dan mampu menambah produktifitas. Kalau kita mengerjakan sablonan kaos dengan desain lebih dari satu warna, misalnya empat warna, jumlah kaos seratus, jika kita menggunakan meja sablon biasa maka kita akan memerlukan triplek landasan untuk kaos sejumlah seratus. Setiap ganti warna maka tripleks dengan kaos tersebut harus ditaruh dan dipasang kembali pada mal meja sablon. Hal tersebut akan mempengaruhi kecepatan produktifitas dan mengurangi ketepatan sablonan.

Lain halnya dengan rotary screen yang mampu mempercepat produktifitas dengan ketepatan yang sempurna. Untuk produksi seratus kaos sebaiknya menggunakan rotary screen dengan penampang yang banyak atau lebih dari enam penampang. Hal tersebut membantu dalam proses pengeringan.

Berikut tahapan penyablonan dengan meja rotary screen :
- Proses pengemalan, yaitu pemasangan screen pada penjepit screen dengan tepat sehingga proses penyablonan tidak melenceng . Pasanglah keempat screen tersebut, atur posisinya hingga tepat pada desainnya.
- Proses penyablonan, seperti proses penyablonan biasa hanya penampang meja dapat berputar, hal ini memudahkan kita dalam menyablon ke kaos lainnya. Dalam satu putaran sebaiknya ada proses pengeringan dengan hair dryer sehingga jika putarannya habis diharapkan hasil sablonan pertama sudah kering. Tujuannya untuk mengganti screen dengan warna yang lainnya. Begitu seterusnya sampai warnanya lengkap.

nah sudah tahu kan gais ? buat meja kerja sablon mu dengan senyaman mungkin ya , selamat berkarya gais :D

Tidak ada komentar :

Posting Komentar